Tema dan Ayat Tahun 2012

TEMA :

MENJADI GEREJA YANG BERTUMBUH BERSAMA MASYARAKAT

Ayat Tahun 2012

Yesus Kristus berkata : " Kekuatan saya dibuat sempurna dalam kelemahan ".









Rabu, 12 Desember 2012

Tema Natal 2012 dan tahun Baru 2013


PENJELASAN TEMA DAN SUB TEMA NATAL 2012

 

 

Thema          :  ”Menjadi Gereja yang bertumbuh bersama Masyarakat”

Sub Thema  :  “Bangkitlah, menjadi teranglah sebab terangmu datang, dan kemuliaan Tuhan terbit atasmu”. (Yesaya 60:1).

 

Memasuki bulan Desember, berbagai perasaan muncul.Terkadang kita tersentak, satu tahun hampir terlewati. Seiring dengan itu kita juga bertanya bagaimana dengan tahun yang akan datang?Kita lupakan sejenak bayang-bayang yang menghantui pikiran kita, dan mari kita mempersiapkan diri untuk menyambut dan merayakan Natal. Apa sesungguhnya yang terjadi dalam peristiwa Natal? Peristiwa kelahiran? Jika hanya kelahiran yang kita rayakan, maka Natal tidak akan menjadi  istimewa. Natal bukan sekedar perayaan kelahiran, tetapi munculnya sebuah harapan baru.Karena itu dalam perayaan Natal tahun ini, kami bersama tim mengutip Firman Tuhan dari Yesaya 60:1 menjadi sub Thema Natal.

Dalam pasal-pasal terakhir dari kitab Yesaya, ditulis selama tahun-tahun akhir hidup Yesaya. Allah menyatakan nubuat nubuat ini supaya memberikan pengharapan dan penghiburan kepada umatNya selama mereka tertawan di Babel selama 150 tahun. Khusus dalam pasal 60 menubuatkan bahwa kedatangan Mesias, kemuliaan Tuhan akan datang diantara umatNya dan banyak bangsa akan datang kepada terang itu (Band. Matius 4:16-17).

 “Bangkitlah!”.Kata seru ini mengandung banyak makna.Bukan hanya bangkit secara fisik, tetapi juga bangkit secara rohani.Kepada mereka yang terpuruk dalam bidang ekonomi, kepada jiwa yang letih lesu, kepada bangsa yang terjajah, kepada mereka yang hidup dalam kesusahan dan lain sebagainya, kepada mereka diajak untuk menatap dan berharap akan pertolongan yang  datangnya dari Tuhan

Menjadi teranglah! Ketika kami mencari belut di sawah dengan penerangan petromak, setiap kali nyala petromak pudar, kami memompanya, sehingga cahaya semakin terang. Tetapi ketika minyak didalam petromak habis, kami tidak bisa lagi memompanya, petromak itu mati dengan sendirinya. Menjadi teranglah!.Tuhan Yesus bersabda:…. Kamu adalah garam dan terang dunia..” Identitas yang sangat jelas. Namun karna berbagai tantangan hidup yang dihadapi, nyala hidup kita sering pudar, bahkan hampir padam.Kita diingatkan akan identitas kita yang adalah terang. Dan terang Tuhan telah ada dalam diri kita yakni Tuhan Yesus Kristus yang adalah terang itu sendiri.

Mengapa Tuhan mengajak kita untuk bangkit dan menjadi terang?

Terangmu datang; sumber terang itu bukanlah kita, melainkan Kristus itu sendiri.Kristuslah terang kita.Karena itu jangan sampai kita melepaskan diri dari Sang Terang itu. Karena jika hal itu terjadi maka gelaplah kehidupan kita.

Kemuliaan Tuhan terbit atasmu.Orang-orang percaya memiliki keunikan.Dikatakan bahwa kemuliaan Tuhan terbit atasmu. Dari kehidupan orang –orang percaya nama Tuhan akan diagungkan. Kalimat ini jangan diartikan bahwa kehidupan orang-orang percaya akan senatiasa mulus, tanpa ada masalah, tidak. Tetapi maknanya adalah bahwa walaupun ada persoalan, tantangan dalam kehidupan ini, bagi orang-orang percaya hal itu adalah kesempatan emas untuk mengalami pertumbuhan iman. Yang penting adalah hasil akhirnya, bahwa kemuliaan Tuhan akan terbit atas kehidupan setiap orang yang percaya.

Aplikasi dalam merayakan Natal.Merayakan Natal terkadang gampang-gampang susah. Gampang  jika kita hanya terfocus pada ritual perayaan saja.Tetapi bagaimana dengan actualisasi dari perayaan tersebut?Adakah perayaan Natal yang kita selenggerakan berdampak pada masyarakat dimana jemaat kita berada? Ketika Tuhan Yesus memperhatikan cara kita merayakan  natalNya, jangan-jangan Tuhan sendiri  heran dan bertanya, apa hubungan perayaan  natal ini dengan Aku?, karena  perayaan itu hanya menyenangkan diri kita sendiri, dan tidak ada dampaknya pada masyarakat di sekitar kita.Sedangkan Kehadiran Tuhan Yesus dimanapun selalu untuk kebaikan  banyak orang.

Aplikasi dalam merayakan/memasuki tahun baru 2013. Apapun prediksi/ramalan orang terhadap tahun 2013 jangan sampai semuanya itu mempengaruhi iman kita dalam memasuki tahun 2013. Yakinlah bahwa terang Tuhan telah terbit atas kita umatnya, jangan pernah kita ragu atau kuatir dalam menjalankan hidup di tahun 2013.

Kemanapun Tuhan utus kita, kita diajak untuk tetap menjadi terang, karena itulah identitas kita sebagai umat Tuhan.

Simbol; untuk natal kami tidak menyiapkan symbol lain selain symbol yang sudah pasti ada yakni Pohon natal dengan segala dekorasinya, kandang sebagai symbol kesederhanaan kehadiran Tuhan.

Sabtu, 20 Oktober 2012

Warta Minggu, 21 Oktober 2012



1.   Kebaktian Kelompok Bulan Syukur HUT ke-81 Betlehem  dilaksanakan pada :
Hari/Tanggal                     : Kamis /  25 Oktober 2012
Waktu                               : pukul 19.30 wita
 Tempat                             :
Kelompok I               : di Rmh. Keluarga Ibu Yuruf.
Kelompok II              : di Rmh. Keluarga Bpk I Made Juelia Artanaya.
Kelompok III             : di Rmh. Keluarga Bpk I Wayan Kurnia.
Kelompok IV             : di Rmh. Keluarga Bpk Wayan Adi Prawira
Liturgos                             : Menyesuaikan
Renungan Firman             : Menyesuaikan
2.    Sabtu, 20 Oktober 2012 pukul 14.30 wita di gedung gereja telah diselenggarakan Pernikahan Kudus antara I Nyoman Tri Oka Wirawan dengan Septyanna Lestari Turker.
Resepsi pernikahan dilaksanakan pada pukul 16.30 wita di Halaman SMPK 2 Harapan Untal-Untal. Tuhan Yesus menyertai keluarga yang baru dibentuk.
3.   Minggu, 21 Oktober 2012 kebaktian dilayankan dalam Bahasa Bali.
4.   Minggu, 28 Oktober 2012 akan dirayakan Minggu Pemuda, mohon pengurus  mempersiapkan kegiatan ini.
5.    Warga jemaat yang berminat memiliki lagu Pentatonik, silakan menghubungi majelis.

B.  PENDETA, PENATUA, PENGINJIL, DAN  PENATALAYAN
1.   Majelis dengan pemuda sebagai liturgos mengdakan persiapan kebaktian kelompok  pada hari Rabu, 24 Oktober 2012 pukul 19.30 di gedung gereja.

C.  SEKOLAH MINGGU/REMAJA  ” DUTA KRISTAMA ”
  1.  Kebaktian sekolah minggu hari ini diselenggarakan  pukul 07.30 wita.
  2.  Bidston dilaksanakan setiap hari Jumat pukul 18.00 wita di gedung gereja.  
      3. Orang tua dapat melihat hasil karya anak-anak sekolah minggu di  papan majalah dinding di lantai I.
      4. Paduan Suara Anak-Anak Sekolah Minggu akan mengikuti  Pesparawi 2012   mohon dukungan doa dan dana warga jemaat.
      5. Kebaktian anak-anak Remaja masih bersama sekolah minggu pada setiap hari Minggu pukul 07.30 wita namun penyampaian Firman Tuhan oleh Pendeta atau Vikaris. Serta masih mengikuti kegoiatan bidston pada setiap hari Jumaat pukul 18.00 wita.
         Pendeta Em.  I Made Dana STh  mendampingi anak-anak remaja.









D. PERSEKUTUAN WANITA  “ DIAN KRISTAWATI “
    1.   Kelompok  gong PW mengadakan latihan setiap hari Minggu pukul 16.00 wita   di gedung gereja .
    2.   Setelah kebaktian ini, ibu-ibu mengadakan kunjungan ke rumah Bapak Sugeng sekaligus arisan.
 

     E. PERSEKUTUAN KAUM BAPAK “KRISTIA WINANGUN“
        1. Latihan pujian dilaksanakan setiap hari Selasa pukul 19.30 wita di gedung      gereja.

  F. PERSEKUTUAN PEMUDA “ KRISTIYASA“ 
     1.  Bidston Pemuda dilaksanakan pada :
  Hari/Tanggal                   : Sabtu / 27  Oktober 2012
  Waktu                             : pukul 19.30 wita
  Tempat                           :
  Liturgos                           : Sdr.
  Renungan Firman           : Sdr.
2.    Pemuda mengikuti Lomba Vocal Group yang diselnggarakan Oleh Remaja dan Pemuda Tim Wilayah  Kota Denpasar di GKPB Jemaat Philadelfia – Legian pada hari Jumat, 26 Oktober 2012. Oleh karena itu mohon dukungan doa dan dana dari warga jemaat.
3.    Jadwal organis, Pemandu Lagu, dan Kolektan bulan September  2012 sbb:
NO
URAIAN TUGAS
7 Oktober 2012
14 Oktober 2012
21 Oktober 2012
28 Oktober 2012
01.
Pemain Organ
1. Rika
2. Elis
1. Marga
2. Elis
1. Chacha
2. Indy
1. Mika
2. Grace
02.
Pemandu Lagu
1. Noni
2.Risma
1.  Aan
2. Christin
1.  Bpk. Christ
2. Ibu Rosa
1.  Nia
2. Desy
03.
Kolektan & Sambut Jemaat
Maria, Nonik, Bagus, Dedi
Grace, Indy, Yohan, Adrian, Advent,
Kasandra, Iin, Elis, Abram, Elia
Nia, Desi, Teguh, Adven

G.                                                                                                      G. WARGA SENIOR  ” KRISTYA JATI” BETLEHEM
1.           Sekeha gong ibu-ibu PWSB mengadakan latihan setiap hari Selasa pukul 20.00 wita di gedung gereja.
2.         Latihan pujian diselenggarakan setiap hari Sabtu di gedung gereja 19.00 wita di gedung gereja.
3.         Kegiatan selama bulan Oktober 2012 adalah :
a.       Sabtu, 27 Oktober 2012 pukul 05.00 wita di gedung gereja kegiatan Kebaktian Subuh. Liturgos : Ibu Nyoman Suseti dan Firman Tuhan oleh Pendeta I Putu Widiarsana, STh.
b.       Minggu, 28 Oktober 2012 pukul 11.00 wita kegiatan Pemberian Beasiswa di gedung gereja.


H.     SUKA DUKA
Amplop wajib Suka Duka mohon disetorkan kepada pengurus. Iuran Rp. 20.000,00 / orang per tahun.

I. TAMAN BACAAN “ BETLEHEM “
Anggota jemaat yang berkenan mempersembahkan buku – buku untuk inventaris perpustakaan, silakan menghubungi Putu Agustinus atau Sdr. Ni Ketut Citra. Ruangan dibuka untuk kunjungan baca setiap hari Jumat pukul 16.00 – 18.00 wita.

J.   TIM KESENIAN BETLEHEM
      Bagi warga jemaat yang berminat mengembangkan talenta seni gong, silakan datang ke gedung gereja setiap hari Minggu pada pukul 18.00 wita untuk mengadakan pelatihan.
     
L. UNDUH – UNDUH 2012     
 Pelunasan pembayaran Unduh-Unduh sampai dengan tanggal 09 Desember  2012. Hasil Unduh-Unduh akan dialokasikan untuk:
1.         Tamanisasi Kuburan Kristen Dalung;
2.       Beasiswa;
3.       Perawatan gedung gerja dan Pastori;
4.       Kegiatan jemaat.

M. ULANG TAHUN
Jemaat mengucapkan selamat ulang tahun kepada  :
21
Okto
Ni Nyoman Alicia Tri Paradis Djarmen
22
Okto
Christian Kurniawan Darma
24
Okto
Rico Satria Aby
25
Okto
Ni Luh Eka Sri Winarthi
27
Okto
Eddy Guswantoro

N.     PANITIA HUT KE-81 BETLEHEM, NATAL, 2012, DAN THN. BARU 2013
1.      Warga jemaat yang dengan sukacita ingin mendukung kegiatan HUT ke-81 dengan mempersembahkan bahan natura ( terlampir ) bisa menghubungi panitia.
2.    Tema               : Menjadi Gereja yang Bertumbuh Bersama Masyarakat
Sub Tema        : Bertumbuh dalam Kasih Karunia dan Pengampunan

O. MOHON DUKUNGAN DOA
01.   Pemerintah dan pemimpin dari pusat sampai daerah;
02.  Pekabaran Injil;
03.  Bapak/Ibu yang sudah jompo.
04.  Bpk. Pdt I Nyoman Suwidja karena sakit;
05.  Kegiatan HUT ke-81 Betlehem;
06 



P.KEGIATAN BULAN SYUKUR HUT KE-81 GKPB JEMAAT BETLEHEM
       
NO
HARI/TANGGAL
TEMPAT/WAKTU
KEGIATAN
KETERANGAN
1
Minggu, 21 Okt 12
Di gereja /07.30
Di gereja /09.30
Di SMPK 2 Harapan/15.00
-Kebaktian SM/Rmj
-Kebaktian umum
-Lomba

SM/Rmja
Jemaat
Panitia dan Jmt.
2
Senin, 22 okt 12
Di RT /
  Renungan keluarga
KK

3
Selasa, 23 Okt. 12
Di RT /

-Renungan keluarga

KK

4
Rabu, 24 Okt. 12
Di RT /
Di gereja/1930
Renungan keluarga
Persiapan Keb. Kelpk.
KK
Mjls + Liturgos
5
Kamis, 25 Okt 12
Di kelompok
Kebaktian kelompok
Pengumpulan natura
6
Jumat, 26 Okt 12
-SMPK 2 Harapan/06.00
-Di GKPB Legian/15.00
-Di gereja /18.00
-Di gereja /19.30
-Jalan santai
  Periksa kesehatan
-Lomba VG Pemuda

-Bidston SM/Remaja
-Latihan Pujian PW

Panitia



SM/Remaja
PW
7
Sabtu, 28 Okt 12
Di Gereja /05.00
Di gereja / 19.30

-Kebaktian Subuh
-Bidston pemuda
-Persiapan Minggu      Pemuda

PWSB
Pemuda

Kegiatan selengkapnya silakan melihat pada jadwal yang telah diedarkan oleh panitia.